LABUHANBATU UTARA
Kegiatan yang dihadiri sekaligus dibuka oleh Bapak Wakil Bupati Labura Bapak H. Samsul Tanjung, ST., MH,
Dalam sambutannya Bapak Wakil Bupati Labura menyampaikan, pengarusutamaan gender (PUG) merupakan suatu strategi untuk mencapai kesetaraan dan keadilan gender melalui kebijakan, program kegiatan dengan memperhatikan pengalaman, aspirasi, kebutuhan, manfaat dan permasalahan perempuan dan laki-laki yang berbeda ke dalam perencanaan, pelaksanaan, pemantauan dan evaluasi dari seluruh kebijakan dan program di berbagai bidang kehidupan dan pembangunan
Pelaksanaan Pengarusutamaan Gender diperlukan agar sumber daya manusia baik laki-laki maupun perempuan mempunyai hak dan kewajiban serta peran dan tanggungjawab yang sama sebagai bagian integral dari potensi pembangunan daerah sehingga dapat dimanfaatkan secara optimal dalam upaya mewujudkan kesetaraan dan keadilan, karena Gender bukan didasarkan pada perbedaan biologis, Definisi gender berbeda dengan jenis kelamin, karena gender adalah konsep yang mengacu pada pembedaan peran dan tanggung jawab laki-laki dan perempuan yang dibentuk atau dikonstruksikan (rekayasa) sosial dan budaya, dan dapat berubah dari waktu ke waktu.
PUG merupakan strategi untuk meyakinkan bahwa isu gender diperhatikan dan diimplementasikan dalam program dan perencanaan, serta kegiatan yang diharapkan agar kiranya OPD dapat mengaplikasikan pengarusutamaan gender dalam setiap kegiatan di masing-masing OPDnya.
Lebih lanjut Bapak Wakil Bupati menyampaikan apakah Stunting dan kegiatannya lainnya dalam Pengarusutamaan Gender ini ada keterkaitannya, kalau ada, agar masing - masing OPD dapat membuat Perencanaan dan Program dan dapat di Aplikasikan dalam setiap kegiatan di masing-masing OPDnya.
Turut hadir Bapak Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kab. Labura Bapak H. Dedi Aksaris Arief., S.Pd., M.Pd, ibu Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Provinsi Sumatera Utara, Ibu Sri Suriani Purnamawati, S.Si, Apt,. M.Kes Sebagai Narasumber, Ibu Kabid KHP, KK, Data dan Informasi, Ibu Analis Kebijakan Ahli Muda Bidang KHP, KK, Data dan Informasi dan staf.